Minggu, 07 April 2013

Kebudayaan Unik di Jepang

kebudayaan jepang yang paling unik dan  bb49d9 Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Jepang selalu memiliki hal yang unik. Tak heran dalam sekitar 10 tahun terakhir ini, penggemar negeri Matahari Terbit ini semakin meningkat. Tidak hanya karena lingkungan dan kehidupan di sana, namun sampai bagian kebudayaannya.
Masyarakat Jepang dikenal memiliki selera budaya dan fashion yang unik. Di mana mereka tak segan-segan memilih pakaian dan gaya penampilan yang aneh bahkan cenderung gila untuk kalangan Jepang itu sendiri.
Dengan kebanyakan terinspirasi pada karya anime dan manga, generasi muda Jepang memperlihatkan style fashion unik yang jadi kiblat di dunia internasional. Meskipun industri K-Pop kini begitu booming, namun penggemar setia kebudayaan Jepang masih sangat tinggi.
Kira-kira apa kebudayaan Jepang yang bahkan dianggap gila dan unik bahkan oleh masyarakat Jepang sendiri?

1. Harajuku Style

harajukusty Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Harajuku style adalah induk dari seluruh fashion unik Jepang saat ini. Berpusat pada area sekitar stasiun kereta api Harajuku, banyak generasi muda Jepang menampilkan fashion unik yang berbeda dan tetap trendy. Seakan kawasan Harajuku menjadi catwalk raksasa dan pusat perhatian dunia.
Bahkan kini fashion Harajuku sudah memiliki begitu banyak produk dan clothing brand yang sampai dijual di Eropa dan Amerika Serikat. Pakaian, tata rambut sampai make up yang berbeda, membuat Harajuku style semakin populer. Apakah kamu termasuk penggemarnya?

2. Dekotora

dekotora 3 Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Jika supir truk di Indonesia mungkin lebih senang menggambar bak truk dengan sosok wanita dan tulisan menggelitik seperti ‘Kutunggu Jandamu’ atau ‘Tak Pulang Tak Ada Uang’, maka supir truk di Jepang menghabiskan waktu (dan uang mereka) untuk mendekorasi truk.
Dikenal dengan nama Dekotora (kombinasi kata bahasa Inggris ‘decoration’ dan ‘truck’), mereka membuat truk dihiasi lampu sampai kotak-kotak desain super rumit. Tata cahaya terang, terutama di malam hari pasti membuat Dekotora menjadi bahan perhatian. Bagaimana jika tukang antar paket kilat memiliki alat transportasi seperti ini?

3. Gyaru

7cea0e64 yamam Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Berasal dari kata bahasa Inggris, ‘gal’, gyaru adalah mereka gadis-gadis muda yang mewarnai rambut mereka dengan nuansa perak dan pirang serta make up yang memberikan kesan kulit lebih gelap namun colorful. Penganut style Gyaru lebih sering menampilkan kesan seksi mereka. Gyaru sendiri memiliki banyak macam style.
Salah satunya adalah kogyaru, di mana gadis-gadis SMA di Jepang tampil dengan seragam sekolah seksi dan mewarnai rambut jadi pirang. Lalu ada ganguro, mereka yang memakai riasan gelap, bibir putih dan stiker warna-warni di wajah. Yang lebih gila lagi adalah Yamanba, di mana para gadis Jepang tampil dengan dandanan konyol dan aksesoris penuh warna yang kontras dengan riasan gelap.

4. Lolita


harajuki0962849 Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Memakai rok, gaun dengan kerah tinggi, topi dan payung berbulu adalah salah satu ciri khas style Lolita. Seakan sekumpulan gadis ini adalah lulusan sekolah sutradara film Tim Burton dari jaman Victoria.
Style Lolita kini bahkan sudah berkembang ke Gothic Lolita, masih dengan rok-rok lebar, hanya Gothic Lolita dominan warna hitam. Style Lolita timbul dari penolakan para gadis di Jepang di mana para pria berpikir bahwa gadis cantik itu harus berpakaian super seksi. Sehingga Lolita lebih mengedepankan pakaian anggun dan kesan cute dari trend fashion 200 tahun lalu.

5. Kawaii – Decora

decora31 Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Kawaii merupakan bahasa Jepang yang diartikan bebas menjadi cute (imut). Kawaii – Decora menjadi salah satu aspek Harajuku style paling populer. Di mana mereka penganut fashion ini tampil dengan pakaian dan make up style untuk anak-anak kecil.
Dengan warna-warna pastel, penganut Kawaii tampil layaknya anak-anak imut. Sementara Decora adalah style fashion yang mengedepankan pemakaian aksesoris lucu dan unik.

6. Male Hosts

random shot of hosts 2 Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Jika Gyaru style lebih dipakai kalangan perempuan, maka Gyaruo style dipilih oleh generasi muda pria di Jepang. Memakai pakaian mahal, parfum mahal, dan tata rambut ala eksekutif muda, Gyaruo identik dengan pria muda yang menghabiskan waktu di klub bersama perempuan lebih tua.

7. Yankii

yanll Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Mereka yang menganut Yankii style adalah sekelompok orang yang mewarnai rambut menjadi pirang dan oranye. Pilihan hidup kalangan Yankii juga cukup bebas, cuek dan terkadang tidak mengikuti aturan yang berlaku.
Sudah lama Yankii dianggap sebagai ‘hantu’ dalam kebudayaan modern Jepang. Dimulai di akhir era 80-an, Yankii lebih dikenal sebagai style punk Jepang yang tak menjalani hidup bebas dan menerobos paradigma.

8. Visual Kei

500full Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Jika Korea Selatan memiliki style K-Pop yang imut dan manis, maka Jepang memiliki Visual Kei yang begitu keren. Visual Kei dianggap banyak orang sebagai gerakan dari musisi rock Jepang (JRock) yang tampil dengan kostum, make up, tata rambut eksentrik yang terkadang berkesan androgini.
Visual Kei telah mempengaruhi gaya busana di kawasan Harajuku, terutama bagi mereka yang berkumpul di Jingu Bashi (jembatan yang menghubungkan Harajuku dengan Meiji Shrine). Salah satu band pengusung Visual Kei paling populer di dunia adalah L’Arc~en~Ciel.

9. Cosplay

cosplay inuyasha Kebudayaan Jepang Yang Paling Unik dan Gila, Tertarik?
Cosplay merupakan singkatan dari Costume Play. Salah satu subkultur Harajuku yang berpakaian ala karakter manga, anime, dan game di Jepang. Di kawasan Akihabara, Tokyo, bahkan ada cafe Cosplay tempat berkumpul penggemar style ini.
Bahkan kini event Cosplay juga sudah diapresiasi sampai di luar negeri. Toko-toko penjual aksesoris Cosplay juga bisa kita temukan di berbagai daerah modern. Mereka yang berpakaian Cosplay seakan karakter yang timbul langsung dari Inuyasha, Naruto, Bleach, sampai Final Fantasy.

Rabu, 06 Februari 2013

AKB0048 First Stage.3gp

Konnichiwa
Siapa disini yang suka Manga dan Anime AKB0048,,?
yang suka sama dengan saya,kali ini J-LOVERS akan berbagi link download anime AKB0048 1st s.3gp :)





Walaupun saya pribadi baru tau anime ini tapi saya udah lihat beberapa episode,dan ceritanya cukup menarik
kenapa pakai extensi 3gp,,? karena saya suka yang ringan downloadnya dan bisa dilihat di hp saya

yang tertarik langsung saja Di Download

Episode 1 : 3gp
Episode 2 : 3gp
Episode 3 : 3gp
Episode 4 : 3gp
Episode 5 : 3gp
Episode 6 : 3gp
Episode 7 : 3gp
Episode 8 : 3gp
Episode 9 : 3gp
Episode 10 : 3gp
Episode 11 : 3gp
Episode 12 : 3gp
Episode 13 : 3gp

 

Selasa, 29 Januari 2013

Jepang Berperan Besar Atas Kemerdekaan Indonesia

Konnichiwa Minn-san ☺
Lama ni gak update disini gara-gara kurang inspirasi tentang jepang
kali ini kita bahas tentang Jepang Berperan Besar Atas Kemerdekaan Indonesia





Yang kita ketahui mungkin jepang hanya penipu yang ingin menjajah kita,sama seperti dugaanku
namun setelah pelajaran kemarin tentang 'PKn'




Ternyata jepang berjanji untuk memerdekakan indonesia bukan hanya janji belaka karena jepang telah melakukan hal tersebut.
seperti
Pembentukan BPUPKI ( DOKURITSU ZUMBI KOSAKAI ) dan PPKI ( DOKURITSU ZUMBI INKAI )
yang dibentuk oleh pemerintah jepang untuk mempersiapkan kemerdekaan indonesia
organisasi diatas mengagendakan pembentukan dasar negara dan konstitusi yang menjadi dasar pembentukan negara

namun rencara memerdekakan indonesia belum terwujud karena jepang kalah perang dunia dari sekutu,saat itu masyarakat indonesia cemas karena jepang kalah,dan takut belanda datang lagi
namun sebelum belanda datang,indonesia mempercepat pemproklamasikan kemerdekaanya karena sudah ada dasar negara dan konstitusinya :)
nah mungkin jika dulu jepang tidak membentuk BPUPKI atau PPKI mungkin indonesia belum merdeka

Jadi kita sepantasnya berterimakasih kepada bangsa Jepang :) bukan hanya membencinya sebagai penjajah

Sekian dari Maulanajlovers

OK      yang baca mohon tinggalkan komen seikhlasnya ☺

Rabu, 12 Desember 2012

Tren gigi Gingsul

Konnichiwa minna-san ^_^
udah lama gak update,kali ini akan update tentang Tren gigi Gingsul di jepang
 Langsung aja
Yaeba 八重歯

Tren ini disebut Yaeba atau gigi ganda. Bagi wanita Jepang, gigi gingsul atau taring yang mecuat keluar saat tersenyum merupakan gambaran wanita yang polos dan cute. Sehingga Yaeba dipercaya dapat membuat penampilan seorang wanita lebih muda dengan senyum yang tampak seperti deretan gigi anak-anak. Trend ini digemari wanita muda dan remaja putri.

Sehingga jika mereka tak keberatan menghabiskan $390 (sekitar Rp 3,4 juta) di dental salon untuk menciptakan kesan gigi berantakan. Ada juga perusahaan kosmetik yang mengeluarkan produk untuk menciptakan efek Yaeba secara non-permanen, yaitu dengan merekatkan gigi taring buatan pada gigi taring yang telah ada (gigi taring wanita Jepang biasanya lebih datar)


Nampaknya tren gigi Yaeba ini sudah mulai menyebar ke Indonesia. Tidak sedikit dari wanita Indonesia, terutama remaja putri yang memiliki gigi gingsul dengan taring yang mencuat keluar. Entah bawaan dari lahir atau sengaja merubah susunan gigi dari dental salon, tapi tren gigi Yaeba ini memang menambah kesan imut dan manis ketika tersenyum

berikut adalah beberapa contoh wanita Indonesia yang memiliki gigi Yaeba :
Nabilah JKT48
Ghaida JKT48
Chelsea Olivia
Shireen Sungkar
Yaeba 八重歯

Tren ini disebut Yaeba atau gigi ganda. Bagi wanita Jepang, gigi gingsul atau taring yang mecuat keluar saat tersenyum merupakan gambaran wanita yang polos dan cute. Sehingga Yaeba dipercaya dapat membuat penampilan seorang wanita lebih muda dengan senyum yang tampak seperti deretan gigi anak-anak. Trend ini digemari wanita muda dan remaja putri.

Sehingga jika mereka tak keberatan menghabiskan $390 (sekitar Rp 3,4 juta) di dental salon untuk menciptakan kesan gigi berantakan. Ada juga perusahaan kosmetik yang mengeluarkan produk untuk menciptakan efek Yaeba secara non-permanen, yaitu dengan merekatkan gigi taring buatan pada gigi taring yang telah ada (gigi taring wanita Jepang biasanya lebih datar)


Nampaknya tren gigi Yaeba ini sudah mulai menyebar ke Indonesia. Tidak sedikit dari wanita Indonesia, terutama remaja putri yang memiliki gigi gingsul dengan taring yang mencuat keluar. Entah bawaan dari lahir atau sengaja merubah susunan gigi dari dental salon, tapi tren gigi Yaeba ini memang menambah kesan imut dan manis ketika tersenyum

berikut adalah beberapa contoh wanita Indonesia yang memiliki gigi Yaeba :
Nabilah JKT48
Ghaida JKT48
Chelsea Olivia
Shireen Sungkar

Rabu, 28 November 2012

Jepang Ciptakan Celana Dalam Anti Bau Kentut

Konnichiwa sobat ^_^
Sekarang saya mau post tentang celana dalam antikentut :) siapa yang mau,,?


Pernahkah kamu merasa mau buang angin justru disaat-saat yang genting? Mungkin kamu sedang berdiskusi dengan pak guru di kelas? Atau mungkin kamu sedang berada di ruang rapat yang dihadiri oleh boss dan klien penting? Sekarang kamu tidak perlu khawatir lagi karena Seiren, perusahaan tekstil di Tokyo, telah menciptakan sebuah celana dalam anti bau kentut. 

Mau Celana Dalam Anti Kentut? Mau Celana Dalam Anti Kentut? 

Celana dalem 'Deoest' diproduksi dengan partikel keramik yang sanggup menyerap bau apapun, kapanpun dan dimanapun si pemakai berada. Dia bisa menyerap bau kentut kita dengan sempurna, sehingga orang yang di dekat kita tidak akan mencium aroma 'mantap' yang keluar dari bokong kita. Awalnya Seiren mengembangkan teknologi baru ini setelah dihubungi oleh seorang dokter yang ingin sesuatu untuk menyamarkan bau tak sedap yang dikeluarkan oleh orang-orang yang menderita sindrom iritasi usus besar. 

"Kami berpikir untuk menjualnya hanya kepada mereka yang membutuhkan perawatan dan rumah sakit. Tapi yang mengejutkan, rupanya banyak juga orang-orang yang membeli celana dalam kami, seperti para pengusaha yang harus bertemu dengan banyak orang setiap hari," kata sang juru bicara. 

Sekarang perusahaan ini telah memperluas produk anti bau-nya menjadi 22 jenis, termasuk kaus kaki yang mencegah bau kaki dan t-shirt yang menutupi bau ketiak berkeringat. Ya, Deoest memang produk yang bagus, tapi aku rasa pertanyaan yang sesungguhnya adalah; kapan orang Jepang menciptakan celana dalam yang mampu meredam bunyi kentut yang kencang? Itu yang paling penting, kan? 

Tuuutt... 


original post
http://www.jepang.net/2012/11/mau-celana-dalam-anti-kentut.html

Senin, 26 November 2012

J-POP


Ohayou Gozaimasu Konnichiwa Konbanwa Minna-san :)
Kali Ini saya akan mempost tentang J-pop atau Japanese Pop
 



 J-pop atau J-Pop (singkatan dari Japanese pop; bahasa Indonesia: musik pop Jepang) adalah istilah yang digunakan untuk musik populer Jepang yang memasuki arus utama musik Jepang pada tahun 1990-an. Istilah J-pop (pertama kali dip
akai oleh J-Wave, sebuah radio FM di Tokyo.
J-pop berakar dari musik tahun 1960-an seperti yang dimainkan The Beatles,[1] dan menggantikan kayōkyoku (musik pop Jepang hingga 1980-an) dalam dunia musik Jepang.[2] Istilah J-pop diciptakan media massa Jepang untuk membedakannya dari musik asing, dan sekarang merujuk kepada hampir semua musik populer di Jepang. Menurut data tahun 2006 dari International Federation of the Phonographic Industry, industri musik Jepang memiliki industri musik terbesar nomor dua di dunia, dan hanya berada di bawah Amerika Serikat.[3] Selain J-pop, masih adalah istilah lainnya seperti "J-Rap", "J-Rock", yang merujuk kepada sejenis aliran musik Jepang secara spesifik. Meskipun begitu, aliran-aliran tersebut juga dianggap sebagai bagian dari J-pop.

Sejarah
1988
Istilah J-pop diciptakan oleh Direktur J-Wave Hideo Saito (sekarang CEO) ketika sedang rapat dengan para penanggung jawab musik pop dari perusahaan rekaman.[4] Istilah J-pop lalu diangkat oleh media massa sebagai salah satu genre yang memiliki ciri khas tersendiri, berbeda dari glam rock, punk rock, grunge, alternative rock, atau hip-hop.
Di kalangan masyarakat luas di Jepang, istilah J-pop baru populer sekitar tahun 1993 hingga 1996. Tahun 1993 merupakan tahun dibentuknya liga sepak bola profesional Jepang, J. League. Pada tahun itu pula J. League memenangi penghargaan sebagai "kata terpopuler tahun 1988".
Tahun 1990-an
Diperkenalkannya CD sebagai media rekam digital pada tahun 1982 yang diikuti dengan larisnya penjualan alat pemutarnya menyebabkan industri musik Jepang tumbuh dengan pesat. Pada tahun 1991, total penjualan rekaman di Jepang mencapai rekor tertinggi sebesar ¥400 miliar. Rekor tersebut diperbarui menjadi ¥6,074 triliun pada tahun 1998.[5] Total produksi terus meningkat, dari lebih dari 300 juta keping pada tahun 1991 menjadi lebih dari 400 juta keping pada tahun 1993.[6] Rekor penjualan sebesar 11.729.000 keping yang dipegang selama 16 tahun oleh penulis lirik Yū Aku pada tahun 1977 dipecahkan oleh Tetsurō Oda pada tahun 1993. Tetsuro Oda antara lain dikenal sebagai pencipta lagu "Makenaide" dari ZARD. Istilah J-pop umum dijumpai di majalah-majalah pada tahun 1990-an, bersamaan dengan makin dikenalnya istilah ini di kalangan masyarakat luas di Jepang.[7][8]
Teknik rekaman digital menyebabkan revolusi dalam industri rekaman. Dengan teknik digital, biaya, waktu, dan tenaga kerja dapat dikurangi secara drastis, dan rekaman dapat diproduksi secara massal. Recording Industry Association of Japan mencatat sejumlah 510 grup musik/artis memulai debutnya pada tahun 1991.[9]
Dengan bantuan sekuenser, sampling synthesizer, dan MIDI, pencipta lagu dapat mencipta lagu tanpa harus memainkan alat musik sebenarnya. Pencipta lagu yang mencipta dengan mengandalkan teknik digital, di antaranya Tetsuya Komuro. Di lain pihak, kemajuan teknik rekaman digital menyebabkan musisi studio makin banyak kehilangan pekerjaan. Teknik digital juga mengakibatkan peningkatan jumlah lagu yang diciptakan, sehingga kemungkinan lahirnya lagu laris berpredikat million seller makin besar. Namun peningkatan jumlah lagu yang dicipta mengakibatkan makin berkurangnya kualitas dan individualitas dalam bermusik. Kedudukan musik turun menjadi tidak lebih dari sekadar barang konsumsi.[10] Michio Sakamoto dari Sony Music Entertainment mengutarakan pendapatnya tentang tahun 1991 sebagai titik balik industri musik, "Musik berubah dari karya cipta menjadi barang konsumsi."
Sejak sekitar tahun 1992, industri rekaman Jepang mengalami fenomena million seller (terjual lebih dari 1 juta kopi). Artis rekaman secara berturut-turut mampu mencetak lagu hit berpredikat million. Penghargaan tertinggi untuk sertifikasi penjualan rekaman musik di Jepang bukanlah piringan platina, melainkan million. Pada tahun 1991 tercatat 9 judul rekaman (album/singel) mencapai status million seller. Pada tahun 1992, 22 judul rekaman berhasil menjadi million seller, dan meningkat menjadi 32 judul rekaman menjadi million seller pada tahun 1994.[11]


B'z dari Being, Inc.
Pada tahun 1990-an, tiga unsur penting untuk mencetak lagu hit di Jepang adalah KDD (Karaoke, Drama, Daikō system)[12][13] atau kerja sama langsung antara biro iklan, produsen, dan pencipta lagu. Daikō adalah nama produser dari Being, Daikō Nagato yang sukses menaklukkan pasar dengan sistem yang diciptakannya. Di Jepang pada tahun 1993 terjadi "Being Boom". Artis-artis dari Being berturut-turut menciptakan singel nomor satu, sekaligus mendominasi peringkat 1, 2, 4, dan 5 Oricon, masing-masing dari ZARD, Wands, B'z, dan T-Bolan.
Tahun 2000-an
Memasuki tahun 2000-an, penjualan singel mulai mengalami penurunan. Meskipun demikian, "Sekai ni Hitotsu Dake no Hana" (2003) dari SMAP berhasil terjual lebih dari dua juta kopi. Paruh kedua tahun 2000-an, singel yang mencapai status million seller makin berkurang. Menurut perhitungan RIAJ, selama dua tahun berturut-turut (2008 dan 2009) tidak ada singel million seller. Menurut Oricon, tiga tahun berturut-turut sejak 2008 tidak ada singel yang terjual hingga meraih status million seller.[14][15]
Di lain pihak, penjualan unduhan musik dari toko musik digital terus meningkat. Menurut RIAJ, sejak mereka mengumpulkan data penjualan unduhan musik, angka penjualan unduhan musik terus meningkat dari tahun 2005 hinga 2008.[16] Pada tahun 2006, total kopi unduhan musik yang terjual sudah melebihi total produksi rekaman fisik (CD).[17]Walaupun total penjualan unduhan musik pada tahun 2009 masih lebih besar dari tahun sebelumnya,[18] penurunan penjualan mulai terjadi pada tahun 2010.[19]
Perubahan tren konsumen dari membeli rekaman fisik menjadi membeli unduhan musik menyebabkan berkurangnya penjualan rekaman fisik pada tahun 2000-an. Meskipun demikian, menurut pengumuman RIAJ, total penjualan rekaman fisik dan unduhan musik tidaklah berkurang, melainkan terus meningkat selama tiga tahun berturut-turut, mulai tahun 2005 sampai tahun 2007.[20] Total penjualan rekaman fisik dan unduhan musik baru mengalami penurunan pada tahun 2008.[16] Penjualan unduhan musik diperkirakan dapat lebih besar bila tidak dikurangi adanya pengunggahan ilegal dan perangkat lunak berbagi berkas.[21]
Tahun 2010-an
Pada tahun 2010, rekaman fisik dalam bentuk singel dan album makin jarang yang mencapai million seller. Pada tahun 2010, hanya ada satu singel ("Beginner" dari AKB48) dan dua album CD yang mendapat sertifikasi million (AKB48 dan Ikimono-gakari).[22] Pada tahun 2010, tangga singel Oricon hanya didominasi oleh AKB48 dan Arashi. AKB48 dan Arashi jauh meninggalkan artis-artis lain dalam total penjualan. Namun di tangga tahunan nada dering Chaku Uta Full versi RIAJ tahun 2010, "Heavy Rotation" hanya menempati urutan ke-12. Arashi sama sekali tidak masuk ke dalam peringkat Chaku Uta Full. Lagu-lagu Kana Nishino mendominasi peringkat nada dering dengan "Aitakute Aitakute" di urutan pertama.[23]


Kamis, 08 November 2012

Prinsip & Nilai Moral orang Jepang


Ohayou gozaimasu,konnichiwa,konbanwa minna-san :)

Udah lama gak update diblogku yang sangat aku cintai ini,kali ini saya akan membahas tentang "Prinsip & Nilai Moral orang Jepang"


Sistem Pendidikan di jepang selalu menanamkan sejak dini kepada anak-anak,bahwa hidup tidak bisa sendiri,terutama dalam bermasyarakat
Mereka perlu memerhatikan orang lain,kelompok sosial & lingkungan sekitar
Tidak heran jika masyarakat di jepang saling menghargai.dijalan raya,di tempat umum mereka saling memperhatikan kepentingan orang lain.

karena sifat ini sudah ditanamkan sejak mereka berada di tingkat Sekolah Dasar (SD) 4 kali dalam seminggu,setiap anak SD di jepang,tanpa terkecuali,harus melakukan pekerjaan rumah seperti membersihkan rumah,menyapu dapur,mengepel lantai dll
akibatnya mereka akan lebih mandiri dan menghormati orang lain
Nilai moral jauh lebih penting dari nilai materi. Materi adalah hal yang memalukan dan rendah di jepang
Di jepang anak-anak diajarkan moral melalui 4 aspek yaitu
Menghargai diri sendiri
Menghargai orang lain
Menghargai lingkungan dan keindahan
Serta Menghargai kelompok dan komunitas

keempatnya diajarkan dan ditanamkan pada setiap anak di jepang sehingga membentuk karakter mereka
Anak-anak diajarkan untuk memiliki harga diri,rasa malu,dan jujur.
Dan mereka diajarkan  prinsip yang dianut oleh samurai di jepang
Menekankan pada kehormatan,keberanian,dan kesetiaan
Pejuang samurai yang ideal adalah mereka yang tidak punya rasa takut terhadap kematian tetapi mereka takut tugas mereka tidak berhasil

Apa artinya nilai materi tanpa mempunyai moral,,?

Dengan pertanyaan diatas postingan ini saya akhiri

Arigatou & sayonara :)